POINNEWS.COM – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengungkapkan hubungannya dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Sandiaga Uno menyebut hubungannya dengan PKS sudah lama terbangun.
Terutama sejak Pilkada DKI Jakarta 2017 saat dirinya berpasangan dengan Anies Baswedan.
“Saya menyampaikan bahwa PKS ini kawan lama. PKS ini berjuang di DKI berjuang di 2017 – 2019, chemistry sudah terbangun,” kata Sandiaga Uno.
Baca Juga:
Prabowo Perintahkan Penegak Hukum Tindak Tegas Koruptor Usai Lebih dari 100 Hari Pemerintahannya
Menteri BUMN Erick Thohir Tunjuk Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya Menjadi Direktur Utama Perum Bulog
Sandiaga Uno menyampaikan hal tersebut saat menghadiri Acara Halal Bihalal PWNU DKI Jakarta, Kamis, 25 Mei 2023.
Baca artikel menarik lainnya, di sini: Airlangga Hartarto Raih Indeks Calon Wakil Presiden Tertinggi, Kalahkan Sandiaga Uno dan Erick Thohir
Sandiaga Uno juga memiliki hubungan yang sangat baik dengan para petinggi PKS sehingga tak menampik peluang untuk kembali berjuang bersama-sama di kancah politik.
Sebelumnya, Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengungkapkan bahwa partainya masih menjaring nama-nama bakal calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Anies Baswedan dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Baca Juga:
Kejar Swasembada Pangan, Provinsi NTT Targetkan Pertanaman Sekitar 188.000 Hektare Lahan di 2025
Wamentan Sudaryono Pastikan Daging Sapi dan Kerbau Aman dan Terkendali, Jelang Bulan Suci Ramadhan
“Tugas kami itu masih terus dalam upaya menjaring nama-mama cawapres untuk kami jaring dan akan disampaikan ke Majelis Syura,” ujar Syaikhu di Jalan Margasatwa, Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa, 25 Mei 2023.
Menurut dia, pihaknya telah memiliki sejumlah parameter dalam menentukan bakal cawapres yang tepat.
Adapun nama bakal cawapres Anies dinilai bisa memberikan efek kejut bagi rakyat Indonesia.***