PMK Pada Sapi Tak Menular ke Manusia, Kata Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo

- Pewarta

Minggu, 15 Mei 2022 - 14:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemerintah sudah turun tangan untuk menangani wabah Penyakit Kuku dan Mulut (PMK). (Instagram.com/@kementerianpertanian)

Pemerintah sudah turun tangan untuk menangani wabah Penyakit Kuku dan Mulut (PMK). (Instagram.com/@kementerianpertanian)

POIN NEWS – Pemerintah sudah turun tangan untuk menangani wabah Penyakit Kuku dan Mulut (PMK) pada hewan sapi di Indonesia.

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, menjelaskan penyakit kuku dan mulut ini hanya menjangkit hewan berkuku belah seperti sapi, kerbau, kambing, domba hingga babi. Namun tidak akan menjangkit manusia.

Begitu juga dengan konsumsi daging dari hewan yang terjangkit penyakit ini juga masih diperbolehkan, asal kan tidak memakan bagian tubuh atau organ yang terkena penyakit PMK ini.

“Dari apa yang disampaikan Kementerian Kesehatan PMK ini tidak menular pada manusia ini yang penting,” kata Syahrul dikutip, Minggu 15 Mei 2022.

Menurut dia daging dari sapi yang terpapar penyakit ini masih bisa dikonsumsi dengan mengikuti syarat dan petunjuk teknis yang bisa dilakukan.

“Dikonsumsi masyarakat itu masih aman yang tidak boleh pada tempat langsung yang terkena misalnya organ kaki itu harus di amputasi.”

“Jeroan nggak boleh seperti bagian mulut, bibir, hingga lidah, itu yang tidak direkomendasikan, yang masih bisa daging pun masih bisa,” kata Syahrul.

Syahrul juga mengimbau masyarakat untuk tidak panik dengan adanya wabah ini, karena tidak akan menjangkiti manusia.

Bahkan ribuan tenaga kesehatan hewan pun sudah diturunkan ke Rumah Pemotongan Hewan untuk mengawal pemotongan daging.

“Kita harap tidak ada kepanikan di masyarakat, ini kita tanggal 24 jam bersama Bupati dan Gubernur setempat,” katanya.***

Berita Terkait

Rahasia Sukses Undang Jurnalis Ekonomi untuk Liputan Acara Perusahaan
Era Baru Komunikasi Digital Perusahaan Dengan Galeri Foto Pers
Optimisme Pasar Modal RI Mencapai Puncak, CSA Index Agustus Naik Drastis
PHR Zona Rokan Kokohkan Tata Kelola Berkelanjutan Lewat Sertifikasi ISO SMT
Press Release Berbayar: Solusi Publikasi Media Cepat untuk Perusahaan Globalisasi
Penertiban Rekening Dormant, Bank Jamin Uang Nasabah Tetap Aman dan Bisa Diakses
Indonesia Buka Pasar untuk AS, Produk RI Tetap Dikenai Tarif Tinggi
Indonesia Kehilangan Ekonom Kritis: Suara Independen Kwik Kian Gie Telah Tiada

Berita Terkait

Senin, 15 September 2025 - 06:13 WIB

Rahasia Sukses Undang Jurnalis Ekonomi untuk Liputan Acara Perusahaan

Selasa, 19 Agustus 2025 - 11:15 WIB

Era Baru Komunikasi Digital Perusahaan Dengan Galeri Foto Pers

Selasa, 12 Agustus 2025 - 16:27 WIB

Optimisme Pasar Modal RI Mencapai Puncak, CSA Index Agustus Naik Drastis

Sabtu, 9 Agustus 2025 - 08:45 WIB

PHR Zona Rokan Kokohkan Tata Kelola Berkelanjutan Lewat Sertifikasi ISO SMT

Sabtu, 9 Agustus 2025 - 06:19 WIB

Press Release Berbayar: Solusi Publikasi Media Cepat untuk Perusahaan Globalisasi

Berita Terbaru